Sharing Alumni: Build Your Own Path, Find Your Success
.jpg)
Kegiatan Sharing Alumni yang bertemakan “Build Your Own Path, Find Your Success”
Pada tanggal 19 Juni 2021, Himpunan Mahasiswa Program Studi Teknik Industri UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, melaksanakan kegiatan Sharing Alumni yang bertemakan “Build Your Own Path, Find Your Success”. Fokus utama kegiatan ini adalah untuk memotivasi Mahasiswa/i Teknik Industri UIN Sunan Kalijaga, serta bersilaturahmi dengan Alumni Teknik Industri UIN Sunan Kalijaga.
Kegiatan ini mengundang dua Alumni dari Teknik Industri UIN Sunan Kalijaga, yaitu Nugraha Jaka Susanto yang saat ini bekerja sebagai General Manager di CV Rumah Mesin dan Siti Minchatul Fikriyah yang saat ini bekerja sebagai Expert Muda Marketing Communication di Kayu Perum Perhutani. Masing-masing narasumber menceritakan pengalaman yang telah mereka lalui, saat menjadi Mahasiswa hingga sampai di posisi saat ini. Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Program Studi Teknik Industri, Bapak Dr. Cahyono Sigit Pramudyo dan dimoderatori oleh Muhammad Azka Azkia dari Mahasiswa Teknik Industri UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.
Kegiatan tersebut dilaksanakan secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting, yang dihadiri oleh Mahasiswa/i Teknik Industri UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Kegiatan tersebut berlangsung dengan interaktif antara pembicara dan para peserta, sehingga para peserta dapat lebih mudah untuk bertanya langsung kepada Alumni. Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan mampu memotivasi Mahasiswa/i Teknik Industri UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, serta dapat menyambung tali silaturahmi antara Mahasiswa dengan Alumni.