Lomba Karya Tulis Ilmiah We-Come Scientific Paper

Pada tanggal 24 Desember 2022, Departemen Riset dan Pengembangan Keilmuan Himpunan Mahasiswa Program Studi Teknik Industri UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta melaksanakan kegiatan seminar lomba karya tulis ilmiah dan esai dengan tema “Kaum Pelajar Mengambil Peran: Integrasi Akademik Internal dan Eksternal”. Kegiatan tersebut di isi oleh satu orang sekaligus dosen dari Program Studi Teknik Industri yakni Dr. Yandra Rahadian Perdana, ST., MT.Kegiatan kemudian di lanjutkan dengan presentasi finalis lomba LKTI dan juga pengunguman pemenang lomba LKTI dan juga Essay We-Come Scientific Paper tingkat nasional. Dimana juri yang hadir pada acara kali ini di isi oleh dua orang yakni Herninanjati Paramawardhani, M.Sc sekaligus dosen dari Program Studi Teknik Industri dan Hasti Hasanati Marfuah, S.T., M.T yang merupakan dosen dari Universitas PGRI Yogyakarta. Acara kali ini di pandu oleh tiga orang moderator yakni Rahmat Rabbi Wijaya sebagai moderator pada acara seminar dan Wina Nurbaiti serta Inezita Fardan Ayunengseh sebagai moderator presentasi finalis lomba karya tulis ilmiah.

Acara kegiatan ini di awali dengan sambutan Bapak Dr. Cahyono Sigit Pramudyo, S.T., M.T selaku Ketua Program Studi Teknik Industri UIN Sunan Kalijaga kemudian dilanjutkan dengan sambutan saudara Oktav Berla Perdana selaku Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Industri UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, setelah itu di lanjutkan dengan seminar lomba karya tulis ilmiah dan juga esai kemudian dilanjutkan dengan presentasi para finalis lomba karya tulis ilmiah dan di akhiri dengan pengunguman para pemenang lomba karya tulis ilmiah dan esai We-Come Scientific Paper. Pada kegiatan ini terdapat tiga sesi yakni sesi penyampaian seminar oleh narasumber dilanjutkan presentasi para finalis lomba karya tulis yang di pandu oleh moderator dan diakhiri dengan sesi pengunguman yang di pandu oleh MC. (Gunawan)